PENGADAAN BIBIT ANEKA TERNAK XI ATU SMK N 1 CIBADAK

PENGADAAN BIBIT ANEKA TERNAK (PUYUH)

Pengadaan bibit merupakan kegiatan yang berkaitan erat dengan kelancaran kegiatan teknis pemeliharaan aneka ternak. Kedatangan bibit menunjukan bahwa setiap tahapan kegiatan pemeliharaan ternak telah siap dilakukan secara keseluruhan. Oleh karena itu, pengadaan kedatangan bibit menitikberatkan pada kematangan perencanaan kedatangan bibit aneka ternak. Ketepatan waktu dalam perencanaan merupakan hal yang vital untuk diperhitungkan karena sangat berpengaruh terhadap kegiatan sesudah dan sebelumnya. Jadwal kedatangan bibit terkait langsung dengan kesiapan kandang dan peralatan, tenaga kerja, ketersediaan pakan, vitamin dan obat-obatan.


  1. Merencanakan Kedatangan Bibit
Perencanaan kedatangan bibit merupakan proses penting dalam upaya meminimalkan pemborosan biaya, waktu dan tenaga kerja akibat ketidakpastian. Perencanaan diharapkan dapat menjadi patokan bagi seluruh tenaga kerja yang terlibat untuk memfokuskan perhatian pada perencanaan yang telah disusun. Dalam perencanaan kedatangan bibit, perencanaan yang dibuat meliputi penentuan jadwal kedatangan bibit dan ciri-ciri bibit yang baik.
  • Perencanaan Kedatangan Bibit
Dalam penjadwalan kedatangan Bibit ternak Puyuh harus memperhatikan beberapa hal yaitu:

a. Jadwal Waktu Panen
Penentuan Jadwal kedatangan bibt untuk pemeliharaan melibatkan suatu kemampuan manajemen waktu yang baik. Hal penting yang dipertimbangkan adalah ketika memelihara bibit yang akan siap di produksi harus mengetahui kondidi pasar pada harga saat itu, harga panen harus dalam keadaan yang menguntungkan dan semua yang di produksi dapat terjual dengan baik. Dengan demikian, penentuan jadwal kedatangan bibit didasarkan pada perkiraan/prediksi situasi pasar di kemudian hari.

Di perusahaan, hasil analisa pasar dituangkan menjadi salah satu bagian dari keseluruhan perencanaan usaha perusahaan. Perkiraan harga jual dan target pemeliharaan yang ingin dicapai dan jumlah permintaan yang diinginkan konsumen merupakan dasar penentuan waktu panen.




       2. Pemilihan Jenis Unggas Pedaging
Setelah mempersiapkan kedatangan bibit, peternak juga harus memperhatikan jenis bibit yang akan di pelihara. berikut adalah jenis-jenis burung puyuh:


1. Arborophila Javonavic







Arborophila Javonavic atau biasa disebut sebagai puyuh gonggong memiliki suara yang terdengar mirip gong kecik dengan ciri-ciri fisik badan yang bulat dengan panjang tubuh sekitar 25 cm. Burung puyuh ini memiliki kepala yang berwarna merah gelap , paruh  yang berwarna hitam, kaki berwarna merah muda, warna badan kelabu dan agak kecokelatan. Burung ini memiliki ekor kebawah.puyuh ini hanya bertelur sebanyak 2 – 3 biji dalam sekali masa bertelur.

2. Rollulus Roulroul




Rollulus Roulroul atau lebih dikenali sebagai puyuh mahkota memiliki ciri-ciri bulu yang berwarna hijau untuk jantan dengan warna ekor belakang yang berwarna kebiru-biruan.Selain itu puyuh mahkota juga memiliki bulu sayap yang berwarna coklat gelap yang bulu pada bahagian kepala yang terlihat seperti kipas.Puyuh mahkota betina memiliki ciri-ciri fisik bulu yang berwarna biru coklat muda dan tidak memiliki bulu yang mirip kipas pada bahagian kepala.

3. Coturnix Chinensis


Coturnix Chinensis atau dikenali sebagai puyuh batu memiliki ciri fisik dengan panjang badan yang berukuran sekitar 15 cm. Puyuh batu jantan memiliki perut yang berwarna coklat,pada bahagian ekor terdapat warna campuran antara coklat serta garis yang berwarna kehitaman.Sedangkan untuk puyuh batu betina memiliki ciri fisik dengan warna coklat muda dengan garis kehitaman berserta kemerahan.Burung puyuh mampu bertelur sebanyak 4 hingga 6 biji dalam sekali bertelur.




Coturnix Japonica Quail



Japanese Taiwan Quail




White Quail       





                Super Quail




French Quail      




3. Bibit Puyuh yang Baik Untuk Diternakan
Setelah mengetahui Beberapa jenis puyuh, Peternak Juga harus mengetahui ciri-ciri bibit ternak puyuh yang baik. berikut beberrapa ciri-ciri ternak puyuh yang baik untuk diternakan.

  • Berat tubuh bibit puyuh minimal 8 gram
  • Perut bibit puyuh tak kembung
  • Tak ada luka sedikitpun luka walaupun hanya memar.
  • Bebas dari penyakit terutama penyakit pullorum, jamur dan omphalitis 
  • Berasal dari induk yang baik. 
  • Bulunya panjang, mengembang, cerah, penuh dan tidak kusam
  • Ukuran fisik bibit puyuh seragam 
  • Pusar tertutup sempurna dan kering
  • Matanya bibit puyuh cerah
  • Kloakannya bersih, tidak ada kotoran yang menempel.
  • Pergerakan bibit puyuh aktif dan lincah 
  • Tidak terdapat cacat pada bagian kepala, paruh, kaki, jari dan bagian tubuh lainnya 
  • Kaki tampak mengkilat besar dan tidak kering







TUGAS INDIVIDU !
1. JELASKAN JENIS-JENIS TERNAK PUYUH PEDAGING!
2. JELASKAN JENIS-JENIS TERNAK PUYUH PETELUR!




Ket:
  1. Tugas Di Kerjakan secara Individu Dalam rentan Waktu yang telah disepakati dan berikan alasan yang berbeda tentang jenis yang dibahas dan berikan sumber
  2. Untuk paduan lengkap dan di ringkas dalam catatan silahakan klik Di sini dan diperiksa pada minggu depannya!


Referensi:


Buku Sekolah Elektronik Agribisnis Ternak Unggas Pedaging (ini)


https://www.infoagribisnis.com/2017/02/beternak-puyuh/


Comments

  1. Nama:Syahrul fermana saputra
    Kelas:XI C3
    -pelajaran hari ini adalah pelajaran produktif semua diantaranya adalah pelajaran produktif pedaging dan produktif aneka ternak, di pelajaran hari ini guru mengajarkan pelajaran yang berbeda dari minggu lalu seperti tadi waktu pagi oleh bu Oma saya belajar tentang penyediaan kandang induk browding, dan pada pelajaran produktif yang ke 2 ini saya bangun belajar aneka ternak tentang perkandangan dan prasarana kandang oleh bapa christian :)

    ReplyDelete
  2. Materi hari ini tentang Bangunan, jenis bangunan, kontruksi bangunan, tata letak bangunan, alat pemanas , bibit burung puyuh, pemilihan bibit, memperhatikan tata letak kandang

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  4. Nama: Riko m
    Kelas :xi c3
    Pelajaran hari ini sangat bagus sekali saya senang karna dapat pengetahuan tentang aneka ternak begitu banyak terima kasih saya sangat senang sekali dan mudah mudahan bermanpaat bagi kita semua.....selesai

    ReplyDelete
  5. Pelajaran hari ini tentang perkandangan ternak puyuh,jenis bangunan,gudang penyimpanan pakan,tempat pemusnahan,instalasi gas bio,bangunan kantor untk urusan administrasi,kontruksi bangunan,tataletak bangunan,alat dan mesin peternakan,bibit burung puyuh,pemilihan bibit,berat DOQ.

    ReplyDelete
  6. Nama asli:sevi sovirantina
    Kelas :XI c3
    Hari ini saya belajar tentang pengadaan bibit aneka ternak (puyuh) yang terdiri dari: -merencanakan kedatangan bibit,jadwal waktu panen,jenis² burung puyuh, ciri² ternak puyuh yang baik untuk di ternakan,dan juga tentang bangunan,jenis bangunan,kontruksi bangunan.

    ReplyDelete
  7. Nama : nasrul Tri yandi

    Saya disini ingin mengulang
    kembali
    barusan yg saya tulis

    Tetang
    Pedoman budi daya burung
    yg baik

    Yg saya dapat barusan
    Tetang
    _ jenis bangunan
    _ konstruk bangunan
    _ tata letak bangunan
    _ alat penerang
    _pemilihan bibit

    ReplyDelete
  8. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  9. Materi hari ini tentang peraturan dan mentri pertanian dan peternakan burung puyuh

    ReplyDelete
  10. Nama:Nur Aviansyah
    Kelas:XI-C3
    Pelajaran hari ini sangat bermanfaat karena banyak hal yang belum saya ketahui.Materi pada hari ini yaitu tentang jenis bangunan,kontruksi bangunan,tata letak bangunan dan lain lain. Saya sangat senang karena bisa mempelajari tentang pelajaran tersebut mudah mudahan apa yang telah di berikan semoga ilmunya bermanfaat

    ReplyDelete
  11. Nama: Nina Ayu Yuniarti
    Kelas: XI C3
    Pelajaran hari ini yang saya dapatkan tentang Pengadaan Bibit Aneka Ternak (Puyuh) yang terdiri dari: pengertian pengadaan bibit, merencanakan kedatangan bibit,jadwal waktu panen,jenis jenis burung puyuh,ciri ciri ternak puyuh yang baik untuk diternakkan,jenis bangunan dan tata letak bangunan.

    ReplyDelete
  12. Pelajaran hari ini tentang ternak pedaging dan aneka ternak,Materi hari ini tentang peraturan dan mentri pertanian dan peternakan burung puyuh

    ReplyDelete
  13. Nama: Zaky Sya'ban Suryanto
    Kelas: 11 C3
    Pembelajaran hari ini tentang Bangunan, jenis bangunan, kontruksi bangunan, tata letak bangunan, alat pemanas , bibit burung puyuh, pemilihan bibit, memperhatikan tata letak kandang

    ReplyDelete
  14. Nama:Dea Amelia
    Kelas:X1 C3
    Pelajaran hari ini sangat bermanfaat bagi saya,dan pelajaran hari ini tentang pengadaan bibit aneka ternak(puyuh).

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts